Sebanyak 75,51 Persen Saham Seri B SMBR Resmi Beralih ke SMGR
Friday, September 23, 2022       18:27 WIB

Ipotnews - Setelah pemerintah secara resmi mengundangkan PP No. 33 Tahun 2022 tentang Penambahan Penyertaan Modal Negara (PMN) ke dalam modal SMGR , maka sebanyak 75,51% saham Seri B milik negara yang ada di PT Semen Baturaja Tbk ( SMBR ) beralih ke PT Semen Indonesia (Persero) Tbk ( SMGR ).
Berdasarkan keterbukaan informasi SMBR yang dipublikasi Bursa Efek Indonesia (BEI) di Jakarta, Jumat (23/9), pada 21 September 2022 pemerintah telah mengundangkan PP Penambahan PMN ke dalam PT Semen Indonesia (Persero) Tbk , sehingga sebanyak 7.499.999.999 saham Seri B di SMBR dialihkan ke SMGR .
Pengalihan saham tersebut sebagai tambahan PMN secara  inbreng , yang selanjutnya akan mengubah status SMBR dari Persero menjadi Non-Persero, yaitu PT Semen Baturaja Tbk. "Akibat dari transaksi tersebut saham Seri B perseroan sebesar 75,51 persen dimiliki oleh SMGR dan sebesar 24,49 persen dimiliki oleh publik," tulis manajemen SMBR .
Namun demikian, saham Seri A tetap dimiliki oleh Negara Republik Indonesia, sehingga Negara Indonesia bisa melakukan kontrol terhadap SMBR sebagaimana diatur dalam Anggaran Dasar perseroan. (Budi)

Sumber : Admin